Turnamen Sepakbola Bupati Cup Se Kabupaten Sambas di Lapangan Sepakbola Gama Gatra Putat Timur Desa Sui. Palah Kecamatan Galing, yang diikuti oleh 64 klub resmi dibuka oleh Bupati Sambas H. Satono, S.Sos.I,MH, Minggu Sore 19 September 2023. Turnamen yang memperebutkan piala Bupati ini diawali dengan Pertandingan perdana antara Desa Sijang dan Desa Simanas yang ditandai dengan tendangan kick off oleh Bupati Satono.

Dalam acara pembukaan yang berlangsung meriah ini Bupati Satono yang dikenal selalu mendukung kegiatan keolahragaan di Kabupaten Sambas mengucapkan terima kasih kepada jajaran Panitia dan masyarakat yang telah bersusah payah melaksanakan event ini.

““Pemerintah daerah sangat mendukung kegiatan olahraga seperti ini, karena di samping sebagai hiburan bagi masyarakat kegiatan ini juga memberikan dampak positif kepada generasi muda kita di Kabupaten Sambas, khususnya Kecamatan Galing,” Ujar Bupati Satono mengawali sambutannya.

Lebih lanjut Bupati Satono menjelaskan bahwa turnamen seperti ini akan menjadi wadah bagi anak-anak muda atlet sepakbola untuk menyalurkan bakat dan hobinya, sehingga mampu menghindarkan dari perbuatan sosial negatif serta nantinya dapat menjadi cikal bakal lahirnya bibit baru sepakbola dan potensial sejak dini.

“Kita ingin menampilkan permainan terbaik, kita ingin mendapatkan bibit pemain sepakbola terbaik lewat turnamen ini. Oleh karena itu, mari kita sama-sama menjaga keamanan dan sportifitas. Bukan soal menang atau kalah tapi bagaimana kita menampilkan permainan terbaik dan kemampuan dalam pertandingan ini,” harap Bupati Satono

Tidak lupa orang nomor satu di Kabupaten Sambas ini berpesan agar para atlet untuk menjaga dan menjunjung tinggi nilai-nilai sportifitas serta menghimbau penonton untuk menjaga keamanan dan kenyamanan bersama dalam menyaksikan pertandingan tersebut.

Pada event yang memperebutkan Uang tunai total 35 Juta dan sejumlah medali ini, pada pertandingan perdana yang disaksikan secara antusias oleh masyarakat ini dimenangkan oleh Desa Sijang dengan skor 2-0.